Masjidil Haram Akan Sediakan 6 Area Salat Khusus Penyandang Disabilitas

Masjidil Haram Akan Sediakan 6 Area Salat Khusus Penyandang Disabilitas

8jeddah.comMasjidil Haram di Makkah, Arab Saudi menyediakan enam area salat bagi penyandang disabilitas. Sejumlah fasilitas pendukung tersedia di area tersebut. Area salat khusus penyandang disabilitas ini dilengkapi alas tayamum, tongkat putih untuk tunanetra, mushaf Al-Qur’an yang dilengkapi pulpen untuk lansia, dan juru bahasa isyarat yang bertugas menerjemahkan khotbah dan kajian keagamaan. Otoritas juga menyediakan kursi roda dan kereta listrik di area-area tersebut. Menurut otoritas, upaya ini dilakukan guna memastikan para penyandang disabilitas merasakan kenyamanan maksimal dalam beribadah.

Layanan Kursi Roda Gratis 24 Nonstop

SPA turut melaporkan, Otoritas Umum Urusan Masjidil Haram dan Masjid Nabawi telah meluncurkan berbagai layanan transportasi komprehensif untuk membantu jemaah lansia dan penyandang disabilitas di Masjidil Haram. Layanan kursi roda gratis tersedia selama 24 jam nonstop di area-area tertentu.

Otoritas tersebut juga mengoperasikan 5.000 mobil golf untuk mengangkut jemaah. Kendaraan ini tersedia di area Mas’a, Mataf, dan atap Masjidil Haram. Jemaah yang ingin menggunakan layanan bisa mengakses melalui aplikasi Tanaqol. Khusus jemaah lansia dan penyandang disabilitas bisa memanfaatkan layanan mobil golf khusus yang tersedia di atap Mataf. Ada 50 mobil yang siap melayani jemaah.

“Inisiatif ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan otoritas tersebut untuk memberikan pengalaman ziarah yang lancar bagi semua pengunjung,” lapor SPA, Jumat (9/8/2024).

Masjidil Haram adalah pusat ibadah haji dan umrah umat Islam dari berbagai negara. Jutaan muslim berkumpul di masjid yang di dalamnya terdapat Ka’bah, bangunan suci yang menjadi kiblat umat Islam. Otoritas Umum Statistik Arab Saudi (GASTAT) mengumumkan total jemaah haji musim 1445 H/2024 M mencapai 1.833.164 orang. Dari jumlah tersebut, 1.611.310 jemaah berasal dari luar Arab Saudi, sedangkan 221.854 jemaah lainnya berasal dari dalam negeri. Usai berakhirnya musim haji, Arab Saudi resmi membuka gerbang umrah 1446 H untuk umat Islam dari luar kerajaan.

https://www.bandeinrete.net/

Jeddah Avatar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Liyana Parker

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat.